Di dalam ilmu jaringan komputer kita akan mengenal istilah STATIC ROUTING. Definisi umum dari istilah tersebut adalah sebuah router yang memiliki tabel routing statik yang di atur secara manual oleh administrator jaringan. Routing static merupakan pengaturan routing paling sederhana yang dapat dilakukan pada jaringan komputer. Proses pengaturan dari static routing tentu menyesuaikan terhadap kebutuhan pengguna dalam suatu area jaringan.
Namun dalam dunia jaringan komputer terdapat istilah lain mengenai routing yaitu DYNAMIC ROUTING (akan kita bahas di artikel lain). Saat ini telah banyak software yang dapat menunjang para administrasi jaringan untuk melakukan simulasi mengenai static routing. Software tersebut juga banyak dipergunakan oleh para instansi pendidikan untuk menunjang proses pembelajaran terhadap siswa siswa yang fokus dalam bidang ilmu jaringan.
Tambahan (Contoh simulasi static routing dengan CISCO) :